REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Nama Irfan Bachdim saat ini menjadi pusat perhatian penggila bola tanah air. Sejak Piala AFF 2010 bergulir hingga saat ini, namanya menyedot perhatian publik khususnya anak-anak dan kaum hawa. Akan tetapi bagaimana jadinya jika, Irfan harus dicoret dari Timnas?
Irfan Bachdim,yang masih terikat kontrak dengan klub Persema Malang, memang terancam akan dicoret namanya dari Timnas. Pasalnya, klub tempat Irfan bernaung, baru saja menyatakan diri keluar dari kompetisi PSSI, Indonesian Super League (ISL). Persema lebih memilih bergabung Liga Primer Indonesia (LPI), kompetisi tandingan dari ISL.
PSSI, sebagai induk persepakbolaan nasional, menyatakan tidak mengakui kompetisi LPI. PSSI pun sedari awal sudah mengancam akan memberikan sanksi bagi pemain, pelatih, dan offisial yang ikut serta menyemarakkan ‘panggung’ kompetisi LPI. ‘’Kami tak ragu untuk mencoret siapa pun nama pemain yang tergabung dalam LPI,’’ tegas Sekretariat Jenderal PSSI, Nugraha Besoes ketika dihubungi Republika, Jumat (31/12).
Bagi Nugraha Besoes, LPI bukan bagian dari PSSI, sehingga pemain yang merumput disana juga tidak diakui PSSI. Sehingga statusnya sudah jelas, mereka bukan bagian dari Timnas.Sumber info : yahoo.co.id , Koran BERANI , Republika.co.id
Share:
------------------------------------------------------
Like to get the latest updates! Good Luck
---------------------------------------------------------------
Share this great information with your friends!
No comments:
Post a Comment