MADRID, KOMPAS.com — Segenap warga Spanyol kini memedulikan keselamatan gurita Paul, yang telah "membawa" Spanyol ke final Piala Dunia 2010. Mulai dari rakyat jelata sampai pimpinan negara ikut prihatin akan ancaman-ancaman terhadap Paul.
Sejak menebak secara tepat hasil pertandingan di Piala Dunia, Paul langsung menjadi tren di antero dunia. Namanya seolah mengalahkan Zakumi, maskot piala dunia kali ini.
Di situs jejaring sosial Facebook ataupun Twitter, nama Paul berseliweran tanpa batas. Setelah Spanyol menang atas Jerman pada babak semifinal, para pendukung "La Furia Roja" berlomba-lomba memuji ketepatan pilihan "el pulpo" Paul. "Anak-anak, pemabuk, dan Paul... hanya mereka yang mengatakan (hal) sebenarnya," kutip Publico atas salah satu status pengguna Twitter.
Meski demikian, tak sedikit orang yang membenci pilihan-pilihan Paul. Jerman yang tadinya diuntungkan dengan gurita penghuni Sea Life Centre, Oberhausen, Jerman, itu pun ikut mengancam nyawa binatang berotak sembilan tersebut. Apa lagi alasannya kalau bukan tebakan Paul yang mengalahkan Jerman pada semifinal lawan Spanyol.
Ini kemudian mengundang berbagai komentar dari petinggi Spanyol. Paul telah menjadi "pahlawan" kemenangan Spanyol meskipun pahlawan sebenarnya ada di lapangan. "Saya prihatin terhadap gurita (Paul). Saya sedang memikirkan cara mengirimkan tim pelindung untuknya," canda Perdana Menteri Spanyol Jose Luis Rodriguez Zapatero kepada Radio Cadena Ser.
Menteri Lingkungan dan Perikanan Spanyol Elena Espinosa pun menyampaikan hal serupa. "Pada Minggu (saat final Spanyol versus Belanda), saya akan berada dalam pertemuan para menteri Eropa dan saya akan meminta adanya larangan (memancing) Paul sang gurita sehingga orang-orang Jerman tidak memakannya!" katanya.
Tebakan Paul sepertinya akan tetap mengundang dua rasa. Yang merasa "dikalahkan" pasti akan sulit menerimanya meskipun belum tentu benar. Yang sudah "menang" mungkin akan membelanya habis-habisan.
------------------------------------------------------
Like to get the latest updates!
Good Luck
-----------------------------------------------------------------
Share this great information with your friends.
Hope you guys benefit from this updates.
No comments:
Post a Comment